Membangun komitmen bersama dalam penanganan kumuh skala kawasan tahun 2019

By Admin 28 Nov 2019, 16:40:17 WIB Kegiatan
Membangun komitmen bersama dalam penanganan  kumuh skala kawasan  tahun 2019

Hari/Tanggal : Rabu ,  13 Nopember 2019, Sosialisasi untuk membangun komitmen bersama dalam penanganan kumuh skala kawasan  th 2019 bertempat di Kelurahan Kutoarjo

 

Sosialisasi dipimpin oleh Kepala Dinperkimtan dan dihadiri Pokja PKP ( Bappeda, Dinperkimtan, DPUPR, Dinas LH, Satpol PP dan Damkar, PDAM dan Pertanahan), Fasilitator KOTAKU, Kecamatan Kutoarjo , Kel. Kutoarjo dan Warga Terdampak Kegiatan (WTP).

Sosialisasi penanganan kumuh skala kawasan di Kelurahan Kutoarjo ini merupakan pertemuan ke 2 dengan WTP dan merupakan tindak lanjut penyusunan LARAP.

Dalam penanganan bagi WTP, Pemda akan memberikan alternatif penempatan di Rusunaa bagi hunian dan pembangunan pusat kuliner di sebelah Bina Marga bagi tempat usaha yang terkena pembongkaran.

Antara WTP dan Pemda (Pokja PKP)  sudah terbentuk komitmen bersama untuk penanganan kumuh skala kawasan di Kelurahan Kutoarjo dengan ditandatanganinya Berita Acara oleh WTP.




Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook

View all comments

Write a comment