Launching Laboratorium Produksi Data Statistik Kabupaten

By Admin 30 Agu 2019, 11:48:22 WIB Laporan

Senin 1 Juli 2019 bertempat di Ruang Rapat Dinkominfo Kabupaten Purworejo.  Acara dibuka oleh Kepala Dinkominfo Kabupaten Purworejo dihadiri oleh perwakilan seluruh OPD.

Launching laboratorium Produksi Data Statistik merupakan Proper dari lbu Sri Palupi,SE,Msi. Dalam rangka Diktat PIM III. Dalam acara tersebut juga dilaksanakan penyerahan secara simbolis CSR dari PT Icon+ yaitu berupa 17 (tujuh belas) Acces Point dukungan untuk Pusat Informasi Publik di Area Publik.

 Proper dengan judul Purworejo Smart City melalui Penyediaan Layanan Laboratorium Produksi Data Statistik Kabupaten. Dengan pengertian bahwa Laboratorium adalah tempat riset ilmiah, eksperimen, pengukuran ataupun pelatihan.  Bahwa Proper sudah diawali Rencana kegiatan dan scedule pelaksanaan dalam hal ini rencana jangka pendek dan jangka menengah, rakor stake holder, pemetaan assement layanan elektronik dan penyediaan sarpras.

Disamping itu juga tersedia workshop atau bengkel kerja eksplorasi database elektronik layanan kependudukan dan workshop pembangunan aplikasi statistik dan aplikasi integrasi.  Juga telah dilaksanakan studi referensi ke Dinas Kominfo Pemkot Jogjakarta, sudah ada pembahasan persiapan penyusunan proposal RISPRO LPDP tentang Purworejo Green Smart City bersarna LPM UNS. Diharapkan  Proper Purworejo Smart City melalui Penyediaan Layanan Laboratorium produksi Data Statistik Kabupaten bin dilaksanakan dan bermanfaat bagi OPD




Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook

View all comments

Write a comment