Dukung Peningkatan Kualitas Layanan Kesehatan, Bupati Purworejo Dorong Perawat Tingkatkan Kompetensi dan Profesionalitas

By Admin 05 Jan 2026, 11:26:17 WIB Laporan
Dukung Peningkatan Kualitas Layanan Kesehatan, Bupati Purworejo Dorong Perawat Tingkatkan Kompetensi dan Profesionalitas

Purworejo - Dalam rangka mendukung peningkatan kualitas pelayanan kesehatan bagi masyarakat, Bupati Purworejo, Yuli Hastuti SH mendorong perawat untuk terus meningkatan profesionalisme, kompetensi, serta berintegritas.

 

“Kinerja perawat yang profesional dan berintegritas sangat menentukan mutu pelayanan kesehatan dan mendukung terwujudnya masyarakat yang sehat dan sejahtera,” ujar Bupati saat menghadiri, sekaligus membuka Rapat Kerja Daerah (Rakerda) Dewan Pengurus Daerah (DPD) Persatuan Perawat Nasional Indonesia (PPNI) Kabupaten Purworejo, yang berlangsung di Gedung PPNI Kabupaten Purworejo, pada Minggu (4/1/2026).

 

Lebih lanjut, Bupati yang hadir bersama Kepala Dinas Kesehatan Daerah Kabupaten Purworejo dr Sudarmi MM, berharap melalui Rakerda ini, PPNI Kabupaten Purworejo dapat menyusun program kerja yang lebih terarah, berkelanjutan dan adaptif dengan perkembangan.

 

Bupati juga mendorong PPNI Kabupaten Purworejo dapat memperkuat sinergi dengan pemerintah daerah dan pemangku kepentingan lainnya, agar sejalan dengan arah pembangunan kesehatan daerah.

 

Sebelumnya, Bupati juga menyampaikan apresiasi kepada seluruh jajaran DPD PPNI Kabupaten Purworejo atas dedikasi dan kontribusi dalam mendukung peningkatan kualitas pelayanan kesehatan bagi masyarakat.

 

"Terimakasih dedikasi dan pengabdiannya dalam meningkatkan kualitas pelayanan kesehatan di Kabupaten Purworejo,” ujarnya.

 

Sementara itu Ketua DPD PPNI Kabupaten Purworejo, Heru Prastowo, menyampaikan bahwa kegiatan ini dilaksanakan untuk mengevaluasi kinerja tahun 2025 sekaligus menyusun program kerja di tahun 2026. Ke depan, ia berharap, PPNI Kabupaten Purworejo dapat semakin solid dan semakin dapat dirasakan manfaatnya bagi para anggota.

 

Sumber: Prokopim




Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook

View all comments

Write a comment