Dukung Penguatan Bantuan Pangan, Pemkab Purworejo Distribusikan Cadangan Pangan Pemerintah

By Admin 16 Jul 2025, 15:55:46 WIB Kegiatan
Dukung Penguatan Bantuan Pangan, Pemkab Purworejo Distribusikan Cadangan Pangan Pemerintah

Dalam rangka mendukung program Bantuan Pangan 2025 serta Penguatan Bantuan Sosial kepada masyarakat, Pemerintah Kabupaten Purworejo meresmikan dimulainya Penyaluran Cadangan Pangan Pemerintah (CPP) ke seluruh wilayah Kabupaten Purworejo, Rabu (16/7/2025) bertempat di Gudang Bulog Butuh, Kecamatan Butuh. Wakil Bupati Purworejo Dion Agasi Setiabudi SIKom MSi yang secara simbolis melepas CPP tersebut menyampaikan, CPP menjadi strategi penting yang dilakukan pemerintah sebagai bentuk nyata perhatian negara terhadap kondisi masyarakat. “Ini harapannya bisa meringankan dan mengurangi pengeluaran dari warga masyarakat Kabupaten Purworejo atau calon penerima yang tentu tujuannya juga untuk meningkatkan ketahanan pangan sekaligus program untuk mengentaskan kemiskinan di Kabupaten Purworejo,” katanya. Dion juga mengajak seluruh masyarakat untuk bersama dalam mewujudkan dan menjaga kedaulatan pangan untuk meningkatkan kualitas hidup masyarakat Purworejo. “Mari bersama-sama kita jaga kedaulatan pangan sekaligus menjaga kedaulatan Negara Republik Indonesia yang kita cintai," ajak Dion. Program CPP ini diberikan dalam bentuk Pemberian Bantuan Pangan berupa Beras untuk periode Juni dan Juli 2025. Penyaluran kali ini diberikan secara one shoot atau dua alokasi dalam satu kali pemberian. Artinya penyaluran bantuan beras yang dialokasikan dua bulan akan diberikan dalam satu kali pengiriman karena penyaluran bantuan pangan harus diselesaikan dalam bulan Juli 2025. Total sebanyak 65.418 paket beras masing-masing 20 kg akan disalurkan kepada Keluarga Penerima Manfaat (KPM) yang tersebar di 16 kecamatan di Kabupaten Purworejo. Pemerintah Kabupaten Purworejo menegaskan komitmennya untuk terus bersinergi dengan seluruh pemangku kepentingan agar proses distribusi bantuan berjalan secara tertib, adil, dan transparan. Sumber: Prokopim


Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook

View all comments

Write a comment