▴RENOVASI GEDUNG DINAS PERUMAHAN RAKYAT, KAWASAN PERMUKIMAN, DAN PERTANAHAN TAHUN 2025▴ - Pemkab Purworejo Dukung Pembangunan dan Penerapan Manajemen Talenta
- Pemkab Purworejo Apresiasi Semangat Kolaboratif Dandim dan Kapolres dalam Sinergi Menjaga Kondusivitas
- Tim Sepak Bola Desa Rejowinangun Kemiri Wakili Purworejo Melaju di Liga Desa 2025-2026 Jawa Tengah
- Rapat Koordinasi Rencana Kerja 2027
- Rekonsiliasi Data Laporan Keuangan TA 2025
- Verifikasi Rancangan Awal Dokumen Rencana Kerja Perangkat Daerah (Renja) Tahun 2027
- Bimbingan Teknis SRIKANDI
- Desk Penyusunan Target Pajak Daerah dan Retribusi Daerah Tahun Anggaran 2027
- Perayaan Natal bersama Umat Kristiani Purworejo, Perkuat Kerukunan dan Keharmonisan di tengah Keberagaman
- Koordinasi Internal Pelaksanaan Kegiatan Tahun 2026
Pemkab Purworejo Apresiasi Semangat Kolaboratif Dandim dan Kapolres dalam Sinergi Menjaga Kondusivitas
Berita Terkait
- Tim Sepak Bola Desa Rejowinangun Kemiri Wakili Purworejo Melaju di Liga Desa 2025-2026 Jawa Tengah0
- Rapat Koordinasi Rencana Kerja 2027 0
- Rekonsiliasi Data Laporan Keuangan TA 2025 0
- Verifikasi Rancangan Awal Dokumen Rencana Kerja Perangkat Daerah (Renja) Tahun 20270
- Bimbingan Teknis SRIKANDI 0
- Desk Penyusunan Target Pajak Daerah dan Retribusi Daerah Tahun Anggaran 2027 0
- Perayaan Natal bersama Umat Kristiani Purworejo, Perkuat Kerukunan dan Keharmonisan di tengah Keberagaman0
- Koordinasi Internal Pelaksanaan Kegiatan Tahun 20260
- Pemkab Purworejo Dorong Terwujudnya Layanan Pendidikan yang Bermutu, Merata dan Berkelanjutan0
- Rapat Pembahasan Kamus Musrembang Kecamatan TA 2027 0
Berita Populer
- Survey Kepuasan Pelanggan
- Sosialisasi dan Bimbingan Teknis Jabatan Fungsional TBP dan TPL di lingkungan Kementerian PUPR dan Pemerintah Daerah di Provinsi Jawa Tengah dan D.I. Yogyakarta
- Tinjauan Lapangan Izin Penggunaan Pemanfaatan Tanah (IPPT) Rumah Tinggal
- Rakor Penyusunan LARAP dan UKL/UPL
- Rapat Koordinasi Pelaksanaan Kegiatan TA. 2019 dan Persiapan Kegiatan TA. 2020
- Desk Pembuatan Proposal Awal RTLH 2020
- Rapat Koordinasi Penyusunan Laporan Keuangan
- Usulan Calon Peserta Lokasi (CPCL) SHAT Lintas Sektor Tahun Anggaran 2021
- Sosialisasi Bidang Infrastruktur Pemerintah Provinsi Jawa Tengah Tahun 2025
- Sosialisai BSPS 2020 dan Verifikasi Lapangan

Purworejo - Menandai transisi pucuk kepemimpinan Kodim 0708/Purworejo dan alih ketugasan Kapolres Purworejo, Pemerintah Kabupaten Purworejo menggelar acara Pengantar Tugas Dandim 0708/Purworejo dan Kapolres Purworejo, serta Perkenalan Dandim 0708/Purworejo baru, di Ganeca Convention Hall, pada Kamis (8/1/2026).
Letkol Infanteri Imam Purwoko SE MHI, usai melepas jabatan Kodim 0708/Purworejo, mendapat amanah baru sebagai Pabandya 1/Siapops Spaban 10/Ops LN Sopsat. Posisinya digantikan oleh Letkol Infanteri Ketut Hendra Budihardja yang sebelumnya menjabat sebagai Danyonif TP 802/WMJ Brigif TP 83/Bugodi Kodam XVII/Cendrawasih.
Sementara itu AKBP Andry Agustiano SIK MSi beralih tugas menjadi Wadirreskrimsus Polda Jateng, dan posisinya akan dilanjutkan oleh AKBP Windy Syafutra yang sebelumnya menjabat Kasubdit I Ditresnarkoba Polda Jatim.
Acara pengantar tugas yang berlangsung dengan penuh kehangatan dan kebersamaan ini, dihadiri langsung oleh Bupati Purworejo Yuli Hastuti SH, Wakil Bupati Purworejo Dion Agasi Setiabudi SIKom MSi, Ketua TP PKK Kabupaten Purworejo Raja Thifal Mazaya Izzati SIKom, jajaran Forkopimda, dan unsur pimpinan di lingkup Pemkab Purworejo.
Bupati Purworejo dalam sambutannya menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada Letkol Inf Imam Purwoko SE MHI dan AKBP Andry Agustiano SIK MSi, atas pengabdian, dedikasi, dan kerja sama yang telah terjalin dengan sangat baik selama bertugas di Kabupaten Purworejo.
"Merupakan sebuah kehormatan bagi kami dapat bersinergi bersama dalam semangat kolaboratif, sehingga stabilitas, ketenteraman, serta kondusivitas wilayah Purworejo dapat terjaga dengan baik sampai saat ini," ucapnya.
Pada momen ini, Bupati juga menyampaikan doa dan harapan agar keduanya senantiasa diberikan kesehatan, kelancaran, dan kesuksesan dalam mengemban amanah selanjutnya. Tak lupa, ia juga menyampaikan permohonan maaf, apabila selama kebersamaannya terdapat khilaf atau hal-hal yang kurang berkenan.
Selanjutnya, Bupati juga menyampaikan sambutan hangat atas kedatangan Letkol Infanteri Ketut Hendra Budihardja yang akan memimpin Kodim 0708/Purworejo ke depan. Ia berharap, sinergi, komunikasi, dan kolaborasi yang telah terbangun dengan baik selama ini dapat terus dilanjutkan dan ditingkatkan.
Bupati juga menegaskan bahwa Pemkab Purworejo senantiasa berkomitmen untuk menguatkan sinergi bersama Kodim 0708/Purworejo, dalam mendukung pembangunan daerah, menjaga keamanan, serta mewujudkan masyarakat Purworejo yang aman, rukun, dan sejahtera, sejalan dengan visi Purworejo Berseri.
Sumber: Prokopim






