- Upacara Hari Bela Negara Ke-76 Tahun 2024
- Rakor Penyelesaian Hasil Temuan BPKRI
- Pengukuran PSU
- Upacara dalam Rangka HUT Ke-53 KORPRI Tahun 2024
- Pemeriksaan dan pengukuran lapangan
- Studi Tiru terkait Penyelenggaraan perumahan, kawasan permukiman dan pertanahan
- Studi Tiru
- Purworejo Investment Center Diresmikan, Bupati Berharap Dorong Investasi Berkelanjutan
- Purworejo Raih Penghargaan Kabupaten Sangat Inovatif
- Soft Launching Terminal Tipe B Kutoarjo, Dimeriahkan Pekan Raya Keburejo
Pelantikan dan sekaligus pengambilan sumpah/janji 48 Panitia Pengawas Pemilihan Kecamatan untuk 16 wilayah Kecamatan di Kabupaten Purworejo
Berita Terkait
- pengambilan Sumpah/Janji dan Pelantikan Anggota Panitia Pemungutan Suara (PPS)0
- : RAKOR PELAKSANAAN KEG. BANKEU PEMDES RTLH DAN BANSOS PB BACKLOG DISPERAKIM PROV JATENG0
- Konsultasi dan Koordinasi Urusan Sarana Peribadatan di Permukiman / Prasarana dan Utilitas Permukiman 0
- Apel hari Pertama semua Karyawan/Karyawati Dinperkimtan Kabupaten Purworejo 0
- Bupati Purworejo Yuli Hastuti Menemui Pemudik Gratis Yang Akan Pulang Ke Purworejo0
- PJ Sekda Purworejo Bersama Kapolres dan Dandim 0708, Pimpin Gelar Apel Pasukan Operasi Ketupat Candi 20240
- Rapat tentang Lahan dan Bangunan Kantor BAPPEDALITBANG Kabupaten Purworejo 0
- Perkuat Silaturahmi Pasca Lebaran, Bupati Halal Bihalal dengan Keluarga Besar Korwilcambidik Pituruh0
- Bupati Purworejo Temui Sri Sultan Hamengku Buwono X Membahas Kerjasama 0
- zoom meeting Silaturahmi DWP Pusat 0
Berita Populer
- Survey Kepuasan Pelanggan
- Sosialisasi dan Bimbingan Teknis Jabatan Fungsional TBP dan TPL di lingkungan Kementerian PUPR dan Pemerintah Daerah di Provinsi Jawa Tengah dan D.I. Yogyakarta
- Tinjauan Lapangan Izin Penggunaan Pemanfaatan Tanah (IPPT) Rumah Tinggal
- Rakor Penyusunan LARAP dan UKL/UPL
- Rapat Koordinasi Pelaksanaan Kegiatan TA. 2019 dan Persiapan Kegiatan TA. 2020
- Desk Pembuatan Proposal Awal RTLH 2020
- Rapat Koordinasi Penyusunan Laporan Keuangan
- Sosialisai BSPS 2020 dan Verifikasi Lapangan
- Usulan Calon Peserta Lokasi (CPCL) SHAT Lintas Sektor Tahun Anggaran 2021
- Sosialisasi Vaksinasi Covid 19 di Kab Purworejo.
Bupati Purworejo Hj Yuli Hastuti SH menghadiri pelantikan dan sekaligus pengambilan sumpah/janji 48 Panitia Pengawas Pemilihan Kecamatan untuk 16 wilayah Kecamatan di Kabupaten Purworejo, Jumat (24/05/2024) di Pendopo Bupati Purworejo.
Dalam sambutannya, selain menyampaikan ucapan selamat kepada semua anggota Panwascam yang dilantik dan diambil sumpah/janjinya, Bupati juga mengucapkan terima kasih kepada Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kabupaten Purworejo yang telah berhasil membentuk Panwascam serta kepada semua pihak yang telah membantu terselenggaranya pelaksanaan acara ini.
“ Atas nama pribadi dan Pemerintah Daerah, saya ucapkan selamat kepada anggota Panitia Pengawas Pemilihan Kecamatan pada Pemilihan Serentak Tahun 2024, yang hari ini dilantik dan diambil sumpah/janjinya.” ungkapnya.
Bupati juga menegaskan bahwa salah satu aspek penting bagi legitimasi dalam Pemilihan Serentak 2024 adalah terselenggaranya pengawasan yang baik, baik dari lembaga pengawasan resmi, maupun pengawasan independen yang dibentuk oleh masyarakat.
“ Seperti kita ketahui bersama, pada tanggal 27 November 2024 mendatang kita akan kembali menggelar pemilihan serentak untuk memilih Bupati/Wakil Bupati, Walikota/Wakil Walikota maupun Gubernur/Wakil Gubernur. Karenanya Panitia Pengawas Pemilihan Kecamatan sebagai bagian dari lembaga resmi pengawasan, benar-benar diuji untuk mengawal pelaksanaan demokrasi demi terciptanya Pemilihan Serentak 2024 yang berkualitas dan bermartabat,” jelasnya.
Selain itu, sebagai lembaga yang bersentuhan langsung dengan masyarakat maupun partai politik, Panitia Pengawas Pemilihan Kecamatan merupakan salah satu bagian penting dalam penanganan terjadinya pelanggaran.
“ Tugas Panitia Pengawas Pemilihan Kecamatan tidak bisa dianggap sebelah mata bahkan sarat dengan nilai-nilai patriotik, karena hasil pemilihan akan sangat menentukan masa depan kita lima tahun ke depan,” terangnya.
Di sisi lain, Ketua Bawaslu Kabupaten Purworejo Purnomosidi menjelaskan, semua anggota Panwaslu Kecamatan harus memiliki skill kemampuan memahami aturan, baik undang-undang, peraturan Bawaslu, peraturan KPU dan aturan lainnnya. Hal ini untuk mewujudkan Pilkada yang berkepastian hukum, dimana semua jajaran pengawas pemilihan sudah menjalankan tugas sesuai dengan regulasi.
"Gesekan politik Pilkada sangat dekat dengan masyarakat sehingga harus diantisipasi agar tidak ada konflik horizontal yang dapat memecah belah persatuan," katanya
Terakhir, Bupati Purworejo juga berpesan, kepada seluruh jajaran Panwas baik di tingkat Kabupaten maupun di tingkat Kecamatan, untuk mempelajari dan memahami peraturan-peraturan yang digunakan sebagai pedoman dalam tugas.
“ Panwascam merupakan ujung tombak pengawasan penyelenggaraan pemilihan pada tingkat kecamatan yang diharapkan tetap berpedoman pada ketentuan serta peraturan perundang-undangan yang berlaku. Semoga Saudara mampu mengemban tugas dan tanggungjawab ini dengan sebaik-baiknya, agar terwujud pesta demokrasi yang berkualitas,” pesannya.